Friday, March 16, 2018

Mengajarkan Sholat kepada Anak Menjadi Lebih Mudah

Games Level 5: Hari ke-8 Mengajarkan Sholat kepada Anak Menjadi Lebih Mudah 

Kemajuan teknologi yang semakin pesat membuat kegiatan belajar mengajar juga lebih mudah. Saat ini untuk mengajarkan sholat kepada anak juga lebih mudah. Kalau mamak jaman dulu mengandalkan buku sejuta umat yang berwarna ungu. wkwkwk

kayaknya kids jaman old pada punya deh buku ini

Sekarang belajar sholat bisa melalui aplikasi. Aplikasi ini adalah media pembelajaran berbasis augmented reality yang diintegrasikan dengan kartu bergambar animasi 3D. Dalam aplikasi ini, anak-anak akan diajak untuk belajar tata cara shalat dan wudhu, baik gerakan maupun bacaannya. Tak hanya itu, dalam aplikasi dan kartu ini, kami sertakan tata cara tayamum dan juga doa sehari-hari. Dilengkapi pula dengan aplikasi pengingat waktu shalat.

Pembelajaran shalat dan wudhu akan menjadi menyenangkan karena aplikasi ini sangat mudah digunakan, aplikatif, & interaktif. Apalagi, anak-anak akan dimanjakan dengan tampilan animasi 3D yang menarik.






Janna semangat sekali memainkan kartu ini, sampai keningnya berkerut.hehehe




No comments:

Post a Comment