Thursday, April 5, 2018

Tutorial Mainan Edukasi dari Kotak Sereal

Games Level 6: Hari ke-4 Tutorial Mainan Edukasi dari Kotak Sereal

Bermain bersama anak, selain menjadi momen bonding dapat juga menjadi sarana eskplorasi banyak hal.


Anak batita lebih sering bermain dengan mainan yang diciptakannya sendiri dan juga mengeksplorasi lingkungan sekitar. Mereka juga senang bermain dekat dengan teman sebaya meskipun nggak main bareng karena mereka belum mengenal konsep berbagi. Menyediakan mainan yang dapat dieksplor seperti balok, play dough, atau boneka untuk menggali imajinasi mereka bisa menjadi salah satu cara kita untuk mendukung perkembangan mereka. Selain itu mengajak ke luar rumah minimal sekali sehari, baik saat panas maupun hujan, dapat membantu mereka belajar dari lingkungan sekitar.


Janna sudah punya mainan mencocokkan shape, tetapi diumurnya yang 15 bulan ini Janna sepertinya lebih tertarik dengan benda-benda yang ada di rumah. Jadilah mamak buatkan mainan dari barang-barang yang ada di rumah.


Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- Kotak sereal
- Penggaris
- Cutter
- Double tip
- dan tutup botol beraneka ukuran




Cara Membuat:

- Balik kotak sereal. Sebenarnya bisa juga pakai sisi yang bermotif, tetapi karena anak umur batita gampang sekali teralihkan perhatiannya maka mamak pakai sisi dalam yang polos
- Buat pola bolongan, dan potong menggunakan cutter
- Rekatkan kembali kotak sereal





Gampang sekali membuatnya kan?hehe..dan yang pasti murah meriah.


Reaksi Janna ketika memainkan memasukkan tutup botol ini:

1. Awalnya mamak contohkan satu cara memasukkan tutup botolnya, dan Janna pun penasaran ingin mencoba juga. Sekali nyoba nggak berhasil, dia kabur bawa kotaknya. Dibawa-bawa keliling rumah.
2. Mamak ngga menyerah dong. Contohin lagi cara memasukkan tutup botolnya, kemudian Janna nyoba dan gagal lagi. Setelah itu nggak hilang akal Janna masukkan tutup botolnya langsung dari bagian atas kotak serealnya..hahaha
Bociil..bocil..




Secara nggak sadar kita suka memberikan aturan-aturan khusus dalam bermain, seperti mengharuskan anak kita memasukkan tutup botol ke lubang yang dibuat saat bermain shape sorting. Padahal dengan membiarkan mencoba sendiri akan membantu mereka berpikir kritis. Biarkan mereka menganalisis mengapa mereka nggak bisa memasukkan tutup botol ke lubang sesuai ukurannya.

1 comment:

  1. Casino - Bracket betting guide for your chance to win
    The Casino is bsjeon a unique casino that novcasino has been around nba매니아 for over a 출장안마 decade. It has managed to offer great games such as wooricasinos.info Blackjack, Roulette and Video Poker,

    ReplyDelete