Friday, November 2, 2018

Cara Instal Aplikasi Zoom

Seperti yang telah saya ceritakan sebelumnya, materi Level 12 disampaikan melalui meeting online dengan menggunakan aplikasi Zoom Cloud Meeting

Jadi ingat jaman pak SBY, beliau sering sekali melakukan teleconference dengan menteri-menterinya. Ternyata mamak bisa merasakan juga yang namanya teleconference. Jadi berasa orang penting.wkwkwk

Jadi, Zoom itu adalah sebuah aplikasi untuk melakukan Meeting, Video Webinar, Zoom Rooms, dan lainnya yang dilakukan ditempat yang berbeda-beda masing-masing anggota/pesertanya. Aplikasi ini sangat berguna untuk melakukan pertemuaan/rapat pada jarak jauh. Tanpa harus bertatap muka secara langsung, tapi kalian bisa rapat bersama. Kereen khaan...

Aplikasi Zoom bisa digunakan di Smartphone Android maupun Iphone dan juga dapat digunakan di PC lho. tapi, viturnya lebih lengkap jika diinstal di PC. Karena mamak rempong ini agak susah buka-buka laptop, jadi instal di smartphone saja. Berikut ini tata caranya:
  1. Buka Playstore lalu search ZOOM Cloud Meetings, klik INSTALL.
  2. Setelah teristal tampilan awal ZOOM seperti ini 
  3. Jika belum pernah menggunakan ZOOM sebelumnya, maka kita akan daftar dulu yaa, klik Sign Up
  4. Masukan alamat email, nama depan, dan nama belakang kalian, jangan lupa di ✅ untuk Terms of Service-nya, klik Next

  5. ZOOM akan mengirimkan ZOOM account activation ke email, silahkan cek email dan klik Active Account

  6. Masukkan password yang akan digunakan. Minimal 6 karakter, kemudian klik Continue

  7. Nantinya kita akan diminta untuk mengundang teman kita untuk membuat akun ZOOM. Klik Invite jika ada teman yang ingin diundang, atau klik Skip this stepjika ingin melakukannya nanti.
  8. Dan sekarang Akun ZOOM sudah aktif. Kita bisa langsung memulai meeting.
  9. Berikut ini tampilan teleconference kelas Bunda Sayang kemarin



Cukup masukkan Meeting ID yang telah diberikan oleh rekanmu, klik Join Meeting. Oiya setiap kali melakukan meeting, ID meeting akan berbeda ya. ID hanya berlaku sekali pakai saja. Dan karena aplikasi ini gratis, jadi durasi meetingnya dibatasi hanya 45 menit saja. 
Seruu yaa 😘.. Yok kita teleconference 🤗

No comments:

Post a Comment